Mark Zuckerberg Bos Facebook Beri Dukungan Kepada Islam
Sudah menjadi kebiasaan bahwa ketika serangan yang mengatasnamakan agama, orang Amerika dan Eropa yang cenderung Islamophobia langsung menjalar ke seluruh sudut dunia. Bagi Bos Facebook Mark Zuckerberg pasti tahu bagaimana reaksi orang-orang yang menggunakan produk buatannya yang saat ini menjadi media sosial nomer 1 di dunia. Mark pun ternyata juga memberikan dukungan kepada muslim minoritas di Amerika
Selama ini orang barat sering mendiskriminasikan Islam sebagai kaum teroris. Bom WTC masih menjadi image teror dari kalangan Islam. Kasus terakhir ketika Pasca serangan teror yang menghentak Paris di November 2015 silam.
Ketika Donald Trump, Salah satu kandidat dalam pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) tahun 2016. Dalam salah satu kampanyenya, Trump sempat mengatakan bahwa Muslim sebaiknya dilarang masuk ke Negeri Paman Sam.
Akibat dari pernyataan kontroversial tersebut, Trump pun langsung mendapatkan serangan telak dan kritik pedas dari berbagai kalangan, seperti yang dikutip dari laman Kompas.com.
Kritik atas ulah rasis Trump yang sangat memukul hati Muslim Amerika itu datang dari kalangan sesama politikus Amerika, pemimpin negara-negara dunia. Dan yang terbaru datang dari Bos Facebook, Mark Zuckerberg.
Lewat akun resmi Facebook miliknya, Mark Zuckerberg mengatakan dukungan penuh terhadap segala penindasan terhadap Muslim di seluruh dunia karena alasan rasis. Zuckerberg berjanji bahwa kaum Muslim dimanapun tetap boleh menggunakan Facebook dan akan berjuang melindungi hak mereka.
Seperti dikutip dari Kompas.com, Mark menuliskan kalimat dukungannya terhadap Muslim di seluruh dunia sebagai jawaban atas isu rasis dan ketakutan yang kini sedang masif dialami oleh Muslim di negara-negara minoritas. Mark berkata bahwa Ia akan terus menyuarakan dukungannya terhadap Muslim di komunitas Facebook dan di seluruh dunia.
“Saya ingin Anda tahu bahwa kami selalu menerima Anda di sini dan akan memperjuangkan hak kalian,” tulis suami Priscilla Chan itu dalam akun resminya.
Saat ini tak sedikit media dakwah muslim yang sukses melancarkan dakwahnya menggunkan Facebook, begitu juga akun media sosial lain. Salah satu solidaritas kemanusiaan yang terlihat dari tokoh-tokoh dunia saat ini yang tak membeda-bedakan ras dan agama